Mengembangkan Kemampuan Menulis Narasi Berdasarkan Teks Wawancara

Authors

  • Endang Iryani Universitas MH Thamrin Jakarta, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.37012/jipmht.v3i1.82

Abstract

Ketrampilan menulis masih dianggap sebagai hal yang menyulitkan bagi siswa, padahal kemampuan menulis merupakan kemampuan yang menunjang segala belajar, karena hampir semua pelajaran menggunakan tulisan dalam ujian dan tugas. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan kemampuan siswa dalam menulis, terutama mengembangkan karangan narasi berdasarkan teks wawancara. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif. Sumber data penelitian ini adalah siswa kelas I SMAN 8 Tangerang sebanyak 48 siswa. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa kemampuan siswa dalam mengembangkan karangan tersebut masih kurang. Dilihat dari segi persentase, siswa memperoleh nilai pada kategori sangat baik tidak ada,  kategori baik 6 orang atau 12,5%, kategori cukup 10 orang atau 20,8%, kategori kurang 7 orang atau 14,5% dan sisanya 25 orang atau 52,0% sangat kurang. Adapun skor rata-rata yang diperoleh mereka adalah 45,39 dan dibulatkan menjadi 45. Dengan demikian kemampuan mengembangkan karangan narasi berdasarkan teks wawancara oleh siswa kelas I SMAN 8 Tangerang tergolong kurang.

References

Dewi, S. P. (2017). PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR SERI UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS SEDERHANA BERBENTUK NARASI SISWA KELAS II SEKOLAH DASAR (Doctoral dissertation, Universitas Pendidikan Indonesia).

Djamarah, Saiful Bahri. 2000. Guru dan Anak Dididik dalam Pambelajaran Edukatif. Jakarta: Rineka Cipta.

Fauzi, A. M. (2017). PENERAPAN METODE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH UNTUK MENUMBUHKAN MINAT MENULIS NARASI SEJARAH: Penelitian Tindakan Kelas di Kelas XI MIPA 4 SMA Negeri 8 Bandung (Doctoral dissertation, Universitas Pendidikan Indonesia).

Gani, Erizal. 2001. Pemberdayaan Pengajaran Menulis; Upaya Menumbuhkembangkan Kemahiran Menulis Sejak Dini. Denpasar: Balai Bahasa Denpasar

Keraf, Gorys. 1987. Argumentasi dan Narasi. Jakarta: PT Gramedia.

Lestari, T., & Sarah, Y. (2016). PENERAPAN MODEL KOOPERATIF TIPE CONCEPT SENTENCE UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN NARASI SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR (Doctoral dissertation, Universitas Pendidikan Indonesia).

Sari, A. A. (2018). KORELASI ANTARA KEMAMPUAN MENYIMAK TRAILER FILM DENGAN KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN NARASI BAHASA PERANCIS MAHASISWA (Doctoral dissertation, Universitas Pendidikan Indonesia).

Siregar, S. (2017). MENINGKATKAN KETERAMPILAN SISWA DALAM MENULIS KARANGAN NARASI MENGGUNAKAN MODEL MIND MAPPING PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA DI KELAS V SD NEGERI 107828 ARAS PANJANG TAHUN AJARAN 2015/2016 (Doctoral dissertation, UNIMED).

Downloads

Published

2019-09-17

How to Cite

Iryani, E. (2019). Mengembangkan Kemampuan Menulis Narasi Berdasarkan Teks Wawancara. Jurnal Inovasi Pendidikan MH Thamrin, 3(1), 13–26. https://doi.org/10.37012/jipmht.v3i1.82

Issue

Section

Articles

Citation Check