Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Upaya Pencegahan Komplikasi Diabetes Mellitus di RSUD Chasbullah Abdulmadjid Kota Bekasi

Ilah Muhafilah, Seven Sitorus, Anastasia Hardiyanti

Abstract


Latar Belakang : Diabetes Mellitus (DM) merupakan suatu sindrom gangguan metabolisme dan ditandai dengan hiperglikemia yang disebabkan defesiensi absolut atau relatif dari sekresi insulin, akibat pankreas tidak memproduksi cukup insulin. Indonesia menempati urutan ke-4 terbesar dalam jumlah penderita Diabetes Mellitus dengan prevalensi 8,6% dari total penduduk, memperkirakan pada tahun 2030 nanti sekitar 21,3 juta orang Indonesia terkena diabetes (WHO, 2012). Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui adanya hubungan edukasi, pola makan, komsumsi obat dan aktivitas fisik dalam upaya pencegahan komplikasi diabetes mellitus. Metode : Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif yaitu survei analitik dengan pendekatan cross sectional yang dilakukan di RSUD Chasbullah Abdulmadjid Kota Bekasi. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah nonprobability sampling dengan teknik purposive sampling terdapat 37 responden. Hasil : hasil penelitian menunjukan jumlah 37 responden dengan rata-rata usia responden adalah 44,27 ± 8,971 tahun. usia termuda adalah 30 tahun dan usia tertua adalah 60 tahun. sebagian besar responden berjenis kelamin perempuan 27 responden (73.0%), dari latar belakang tingkat pendidikan menunjukkan bahwa sebagian besar 14 responden (37.8%) adalah pendidikan SD dan mempunyai pekerjaan sebagai ibu rumah tangga sebanyak 19 responden (51.4%). Ada hubungan antara edukasi nilai hasil (p = 0.011), ada hubungan antara komsumsi obat nilai hasil (p = 0.002), ada hubungan antara pola makan nilai hasil (p = 0.004), ada hubungan antara aktivitas fisik nilai hasil (p = 0.001) dengan upaya pencegahan komplikasi Diabetes Mellitus pada pasien DM. Simpulan : Adanya hubungan  yang bermakna  antara edukasi, komsumsi obat, pola makan, aktivitas fisik dengan upaya pencegahan komplikasi Diabetes Mellitus pada   pasien DM.


Full Text:

PDF

References


Anani Sri, Ari Udiyono, Praba Ginanjar. (2012). Hubungan Antara Prilaku Pengendalian Diabetes Dan Kadar Glukosa Darah Pasien Rawat Jalan Diabetes Mellitus. Volume 1, Nomor 2, Halaman 466-478. Diakses pada 27 Januari 2019.

Aini, Nur. (2018). Teori Model Keperawatan. Malang : UMM PRESS.

Black, M Joyce. Jane Hokanson Hawks. 2014. Keperawatan Medikal Bedah. Singapura: CV Pentasada Mediasi Edukasi

Dolongseda Fehni Vietryani. Gresty N. M Masi, Yolanda B. Bataha. (2017). Hubungan Pola Aktivitas Fisik Dan Pola Makan Dengan Kadar Gula Darah Pada Pasien Diabetes Melitus Tipe Ii Di Poli Penyakit Dalam Rumah Sakit Pancaran Kasih Gmim Manado. E-Journal Keperawatan (E-Kp) Volume 5 Nomor 1. Diakses 8 Sepetember 2019.

Fatimah Noor Restyana. (2015). Diabetes Mellitus Tipe 2. Volume 4 Nomor 5. Diakses pada 27 januari 2019.

Fransisca, dr.Kristiana. (2012). Awas Prakreas Rusak Penyebab Diabetes Mellitus. Jakarta : Cerdas Sehat.

Jasmani, Tori Rihiantoro. (2016). Edukasi Dan Kadar Glukosa Darah Pada Pasien Diabetes. Jurnal Keperawatan, Volume Xii, No.. Diakses 5 September 2019.

Jiwantoro, Yudha Anggit. (2017). Riset Keperawatan : Analisis Data Statistik Menggunakan SPSS. Jakarta : Mitra Wacana Media.

Karsuita Try Rahmi Lussii, Eva Decroli, Delmi Sulastri. (2016). Hubungan Komplikasi Kronik dengan Derajat Gejala Depresi pada Pasien Diabetes Mellitus Tipe 2 Di Poliklinik Rsup Dr. M. Djamil Padang. Jurnal kesehatan andalas. Diakses pada 27 Januari 2019 http://jurnal.fk.unand.ac.id.

Kemenkes RI. (2014). Situasi Dan Analisis Diabetes. Jakarta : Pusat Data dan Informasi. Diakses Pada 27 Januari 2019.

Mario E Grasela Singal, Katuuk Yolanda B, Bataha. (2017). Hubungan Pengetahuan Tentang Terapi Insulin Dengan Inisiasi Insulin Pada Pasien Diabetes Melitus Tipe 2 Di Rumah Sakit Pancaran Kasih Gmim Manado. E- Journal Keperawatan (E-Kp) Volume 5 Nomor 1. Diakses Pada 5 Februari 2015 https://media.neliti.com/media/publications/ 111282-ID-hubungan-pengetahuan- tentang-terapi-insu.pdf

Notoatmodjo. (2012). Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta : Rineka Cipta

Nugraha Ugi. (2015). Hubungan Persepsi, Sikap dan Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Pada Mahasiswa Pendidikan Olahraga dan Kesehatan Universitas Jambi. Jurnal Cerdas Sifa Edisi 1 No.1. Diakses 3 Mei 2019 Https://Online- Journal.Unja.Ac.Id/Csp/Article/View/2640/1917

Nurul Alfiani Nurul, Rita Yulifah, Ani Sutriningsih. (2017). Hubungan Pengetahuan Diabetes Melitus Dengan Gaya Hidup Pasien Diabetes Melitus Di Rumah Sakit Tingkat Ii Dr. Soepraoen Malang. Volume 2, Nomor 2. Diakses 14 Mei 2019

Putri Wi Siwi Ratriani, Kurniawan Yudianto, Titis Kurniawan. (2013). Perilaku Self-Management Pasien Diabetes Melitus (DM). Fakultas Keperawatan Universitas Padjadjaran. Volume 1 Nomor 1 April 2013. Diakses Pada 5 Februari 2019.

Octaviani putri, M. Dody Izhar, Andy Amir. (2013). Hubungan Pola Makan Dan Aktivitas Fisik Dengan Status Gizi Pada Anak Sekolah Dasar Di SD Negeri 47/IV Kota Jambi. Vol 2 No 2 (2018): Vol. 2 - No. 2. Diakses pada 8 september 2019.

Riskesdas. (2018). Hasil Utama Riskesdas 2018 Kementerian Kesehatan Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan. Diakses pada 12 Juni 2019.

Rantung Jeanny, Krisna Yetti, Tuti Herawati. (2015). Hubungan Self-Care Dengan Kualitas Hidup Pasien Diabetes Mellitus DM Di Persatusan Diabetes Indonesia (Persadia) Cabang Cimahi. Jurnal Skolastik Keperawatan Vol. 1, No.1. Diakses pada 27 Januari 2019.

Swarjana. I Ketut. (2016). Statistik Kesehatan. Yogyakarta : Cv Andi Offset

Tahulending F Jane M, G. D. Kandou B. Ratag. (2015). Faktor - Faktor Yang Berhubungan Dengan Tindakan Pencegahan Penyakit Rabies Di Kelurahan Makawidey Kecamatan Aertembaga Kota Bitung. JIKMU, Suplemen Vol, 5. No, 1. Diakses 2 Mei 2019.

Utami Desni Tri, Darwin Karim, Agrina. (2014). Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kualitas Hidup Pasien Diabetes Mellitus Dengan Ulkus Diabetikum. Jom Psik Vol. 1 No. 2 Diakses 5 Februari 2019.

Perkeni. (2015). Konsensus Pengelolaan Dan Pencegahan Diabetes Melitus Tipe 2 di Indonesia. PB. Perkeni. Jakarta : Diakses 11 april 2019.

Supriyanto Wahyu, Rini Iswandiri. (2017). Kecenderungan Sivitas Akademika Dalam Memilih Sumber Referensi Untuk Penyusunan Karya Tulis Ilmiah Di Perguruan Tinggi. Berkala Ilmu Perpustakaan Dan Informasi, Vol. 13 No. 1.

Yuhelma, Yesi Hasneli, Fathra Annis Nauli. (2013). Identifikasi Dan Analisis Komplikasi Makrovaskuler Dan Mikrovaskuler pada Pasien Diabetes Mellitus.




DOI: https://doi.org/10.37012/jkmp.v2i2.1554

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Ilah Muhafilah, Seven Sitorus, Anastasia Hardiyanti

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Address:
Universitas Mohammad Husni Thamrin
Jl. Raya Pd. Gede No.23-25, RT.2/RW.1, Dukuh, Kec. Kramat jati, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13550

Creative Commons License
Jurnal Kesehatan Masyarakat Perkotaan is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

View My Stats