Pemeriksaan Jamur Candida Sp Pada Rongga Mulut Lansia Di Panti Sosial Tresna Werdha Budi Mulia 1 Cipayung Jakarta Timur

Lenggo Geni, Rawina Winita, Anita Astuti Istiqomah

Abstract


Candida adalah anggota flora normal terutama saluran pencernaan, juga selaput mukosa saluran pernafasan, vagina, uretra, kulit dan dibawah jari-jari kuku tangan dan kaki. Di tempat-tempat ini ragi dapat menjadi dominan dan menyebabkan keadaan-keadaan patologik ketika daya tahan tubuh menurun baik secara lokal maupun sistemik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persentase keberadaan jamur Candida sp pada rongga mulut lansia .

Penelitian ini menggunakan metode Biakan yang ditanam pada media SDA dan dibaca secara Makroskopis, dan Mikroskopis yang dilakukan pada 62 sampel Swab rongga mulut lansia di Panti Sosial Tresna Werdha Budi Mulia 1 Cipayung Jakarta Timur. Analisis data yang digunakan adalah deskriptif. Dari hasil pemeriksaan makroskopis dan mikroskopis yang hasilnya didapat berdasarkan persentase keberadaan jamur Candida sp yang tumbuh pada media SDA+.Hasil penelitian dari 62 sampel didapatkan 34 (54,9%) sampel positif Candida sp dan 28 (45,1%) sampel negatif Candida sp dalam pemeriksaan metode biakan SDA. Peningkatan kepadatan koloni terdapat pada hasil positif satu (+) yaitu sebanyak 24 (70,59%) sampel. Jamur Candida sp tumbuh paling banyak pada sampel dengan frekuensi menyikat gigi >1x yaitu sebanyak 24 (70,59%) sampel serta pada sampel dengan keluhan adanya sariawan secara keseluruhan didapatkan hasil positif Candida sp sebanyak 6 (17,65%) sampel, dan pada perilaku menyikat gigi yang menggunakan pasta gigi sebanyak 31 (91,18%) sampel. Dapat disimpulkan peningakatan Jumlah Candida sp karena jamur Candida sp adalah flora normal yang  ada pada rongga mulut dan akan meningkat dalam kondisi kelainan tertentu.

Kata Kunci           :               Candida sp, Lansia


Full Text:

PDF

References


Afrilia, Anis. 2012. Keberadaan Candida sp. Pada Rongga Mulut Mahasiswa STIKes MH Thamrin Pemakai Pesawat Orthodonti (Behel), Karya Tulis, Analis Kesehatan Universitas Mh Thamrin, Jakarta.

Akpan A, Morgan R. Oral Candidiasis. Postgard Med Journal. 2002; 78: 455 – 459.

Dian, 2013. Profil Spesies Candida pada pasien Candidiasis Rongga Mulut. KaryaTulis. Universitas Sumatera Utara.

Dwi, Asti. 2016. Pemeriksaan Candida albicans Pada Air Kumuran Penderita Diabetes MelitusvWilayah RT 003/001 Pinang Ranti Jakarta Timur. Karya Tulis Ilmiah. Universitas MH Thamrin.

Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia. 1982. Candida Dan Kandidiasis Pada Manusia. Balai Penerbit FKUI, Jakarta.

Fatma. 2006. Respon Imunitas Yang Rendah PadaTubuh Manusia Usia Lanjut. Program Studi Kesehatan Masyarakat. Universitas Indonesia.

Gaib, Zulfikar. 2013. Faktor- faktor yang Berpengaruh Terhadap Terjadinya Kandidiasis Eritematosa Pada Pengguna Gigi Tiruan Lengkap, Karya Tulis. Universitas Sam Ratulangi.

Indriana, Y. 2004. Religiositas Orang Lanjut Usia ditinjau dari Tingkat Pendidikan Laporan Penelitian. Semarang: Program Studi Psikologi Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro.

Isro’in, L., Andarmoyo, S. 2012. Personal /hygiene Konseo, Proses dan Aplikasi dalam Praktik Keperawatan, Graha Ilmu Yogyakarta.

Jawetz M., Adelberg, Brooks GF, Butel JS, and Morse SA. 2008. Jawetz, Melnick & Adelberg’s Medical Microbiologi, 23th ed. Jakarta: EGC. hal 658.

Jayanti, Zephyra. 2017. Faktor-fator Yang Mempengaruhi Keberadaan Candida albicans Pada Rongga Mulur Lansia Yang Menggunakan Gigi Tiruan Di Panti Sosial Tresna Werdha Budi Mulia 1 Cipayung Jakarta Timur, Karya Tulis. Universitas MH Thamrin.

Komariah. 2009. Karakteristik Candida sp di Rongga Mulut dan Hubunganya dengan Karies pada Murid SD 18 pagi. Karya Tulis, Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Jakarta.

Kumar, Surinder. 2016. Essentials Of Microbiology. Jaypee Brothers Medical Publisher.

Mulyati, R. 2016. Buku Penuntun Praktikum Mikologi, Prodi Analis Kesehatan, Universitas MH Thamrin, Jakarta.

Notoatmodjo, S. 2010. Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku. Rineka Cipta, Jakarta.

Prasetyo. 2012. Pemeriksaan Candida albicans Pada Usap Vagina Wanita Hamil Di Rumah Bersalin Kasih Ibu Tangerang. Karya Tulis. Analis Kesehatan Universitas MH Thamrin, Jakarta.

Reed BD, Gorenflo DW, Gillespie B, dkk. 2000. Sexual Behaviours and Other Risk Factor For Candida vulvovaginitis. J Wome Health.

Ridhawati, S.Komariah. 2012. Kolonisasi Candida Pada Rongga Mulut. Jakarta. Universitas Indonesia.

Suprihatin S.D. 1982. Candida dan Kandidiasis Pada Manusia. Balai Penerbit Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Jakarta.

Tortora, G.J, B.R., & Case, C.L. 2004. Microbiology an Introduction. Eighth Edition, San Fransisco, Benjamin Cummings. 606-7.

Whidyaningrum, Sheina. 2002. Gambaran Oral Kandidiasis Pada Pengguna Gigi Tiruan Lepasan Berbasis Akrilik Di Yogyakarta. Fakultas Kedokteran Gigi. Universitas Muhamadiah Yogyakarta




DOI: https://doi.org/10.37012/anakes.v6i2.374

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Lenggo Geni, Rawina Winita, Anita Astuti Istiqomah

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Address:
Universitas Mohammad Husni Thamrin
Jl. Raya Pd. Gede No.23-25, RT.2/RW.1, Dukuh, Kec. Kramat jati, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13550

Creative Commons License

Anakes : Jurnal Ilmiah Analis Kesehatan is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

View My Stats