Sosialisasi Literasi Online Untuk Menangkal Perilaku Perundungan (Bullying) di Kalangan Siswa SMK Negeri 51 Jakarta

Sondang Sibuea, Muhammad Amin Sakaria, Mohammad Ikhsan Saputro, Yohanes Bowo Widodo, Tata Sutabri

Abstract


Perundungan atau yang lebih dikenal dengan istilah bullying merupakan tindakan negatif yang dilakukan oleh orang lain kepada seseorang secara terus-menerus dan berulang baik secara fisik maupun psikis. Tindakan ini sering menyebabkan korban tidak berdaya, terlukai secara fisik maupun mental.

Masa remaja, sampai usia SMA adalah masa-masa orang mencari jati diri. Pada masa ini, para remaja banyak bergaul dengan sesama teman. Pergaulan dengan teman-teman ini sangat berpengaruh pada jiwa seorang remaja yang rata-rata masih labil. Terkadang secara sengaja atau tidak sengaja, dalam proses pergaulan, muncul candaan yang tanpa disadari merupakan perundungan yang dapat melukai teman atau pihak lain. Seorang remaja rentan menjadi pelaku perundungan baik disengaja maupun tidak disengaja, misalnya dengan maksud bercanda.

Oleh karena hal tersebut, dirasa perlu untuk melakukan sosialisasi tentang perilaku perundungan, agar remaja bisa terhindar dari melakukan perundungan, dan bisa menyikapi dengan bijaksana apabila dia menjadi korban.


Full Text:

PDF

References


Campbell, M. (2005). Cyberbullying: An old problem in a new guise? Australian Journal of Guidance and Counseling, 68–76.

H. Cowie, &. D. (2008). New Perspectif On bullying. New York: Open University Press.

Nasrullah, R. (2015). Perundungan Siber (Cyber-Bullying) Di Status Facebook . Jurnal Sosioteknologi, 14, Nomor(1).

R. M. Kowalski, S. P. (2008). Cyber Bullying: Bullying in the Digital Age. Malden, MA: . Blackwell Publishing Ltd.

Rastati, R. (2016). Forms Of Cyberbullying In Social Media And Its Prevention. Jurnal Sosioteknologi, 15(2), 169-185.

Rigby, K. (2002). New Perspectives on Bullying. London and Philadelphia: Jessica Kingsley Publishers.

Sartana, N. A. (2017). Perundungan Maya (Cyber Bullying) pada Remaja Awal. Jurnal Psikologi Insight, 25-39.




DOI: https://doi.org/10.37012/jpkmht.v2i2.322

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Sondang Sibuea, Muhammad Amin Sakaria, Mohammad Ikhsan Saputro, Yohanes Bowo Widodo, Tata Sutabri

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Address:
Universitas Mohammad Husni Thamrin
Jl. Raya Pd. Gede No.23-25, RT.2/RW.1, Dukuh, Kec. Kramat jati, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13550

Creative Commons License
Jurnal Permberdayaan Komunitas Mohammad Husni Thamrin is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

View My Stats