Peningkatan pengetahuan remaja melalui penyuluhan kesehatan tentang bahaya merokok dan kesehatan reproduksi serta pemeriksaan kesehatan pada anak sekolah di SMPN 20 Batu Ampar- Jakarta

Atikah Pustikasari, Lia Fitriyanti, Dwinara Febrianti

Abstract


Remaja adalah penduduk dalam rentang 10 -19 tahun, menurut peraturan menteri kesehatan Nomer  25 tahun 2014.  remaja adalah penduduk dalam rentang usia 10-18 tahun (BKKBN, 2014).  siswa/siswi  SMPN 20 Batu Ampar  adalah individu  dengan kategori masa remaja awal dengan   usia   rata rata  13 sampai  16  tahun, baik  pria  maupun wanita, Yang perlu diberikan pelayanan kesehatan reproduksi oleh petugas kesehatan  tujuan meningatkan penegetahuan dan pemahaman tentang kesehatan reproduksi. SMPN 20 Batu Ampar  sudah mempunyai kegiatan Usaha Kesehatan Sekolah , kegiatan yang telah dilakukan berdasarkan program Puskesmas seperti pemeriksaan skreening kesehatan, imunisasi. Tetapi untuk  kegiatan kesehatan reproduksi  belum secara efektif dilaksanakan, saat para remaja mengalami pertumbuhan dan perkembangan  aktif organ reproduksi,,  masih kurangnya pendidikan kesehatan reproduksi,  rendahnya kesadaran terhadap kesehatan reproduksi dan bahaya merokok. Kegiatan yang dilakukan untuk mengatasi masalah : Melakukan pemeriksaan kesehatan secara umum,terkait dampak merokok, mengkaji tingkat pengetahuan siswa/siswi  terhadap kesehatan reproduksi dan melakukan penyuluhan kesehatan tentang  kesehatan reproduksi dan bahaya merokok . Hasil pemeriksaan kesehatan diperoleh bahwa adanya siswa laki-laki yang mempunyai prilaku merokok, IMT kategori kurus  31 % dan hanya 32 % yang tahu tentang kesehatan reproduksi.Dengan dilakukan penyuluhan kesehatan tentang kesehatan  bahaya merokok dan kesehatan reproduksi terjadi peningkatan pengetahuan dari 32% menjadi rata-rata 65 % Penyuluhan kesehatan yang dilakukan sangat efektif dalam meningkatkan pengetahuan siswa/siswi SMPN 20 terhadap bahaya merokok dan kesehatan reproduksi Remaja

Kata kunci: penyuluhan, bahaya merokok, kesehatan reproduksi


Full Text:

PDF PDF

References


Ali, Muhammad. 2005. Psikologi Remaja. Bumi Aksara. Bandung.

Buzarudina, 2013. Efektivitas penyuluhan kesehatan reproduksi remaja terhadap tingkat pengetahuan siswa SMA 6 Kecamatan Pontianak Timur

Daulay, Agus Salim. 2010. Diklat Psikologi Perkembangan. Padangsidimpuan : STAIN padangsidimpuan.

Hurlock, Elizabeth B. 2000. Psikologi Perkembangan. Jakarta. Erlangga : EGC

Kemenkes RI, WWW.Depkes.go.id. Infodatin remaja situasi kesehatan Reproduksi Remaja diakses tanggal 24 Februari 2020

Sunaryo. 2004. Psikologi untuk keperawatan. Jakarta. Penerbit EGC

Soekidjo, 2014. Ilmu Perilaku kesehatan, Rineka Cipta, Jakarta

SDKI. 2012. Kesehatan Reproduksi Remaja.Badan pusat Statistik

Http://ehelthpromotion.blogspot.com/2014/10/makalah-kesehatan.html. Diakses 14 Desember 2018.

Http://nafitha.blogspot.com/2014/05/makalah-kesehatan-remaja. Diakses 17 Desember 2018.

Http://hellosehat.cm , informasi kesehatan, parenting, kesehatan anak . diakses tanggal 23 Februari 2020.

http://health.detic.com 5 bahaya merokok, diakses tanggal 24 Februari 2020

www.hallodoc.com, Pentingnya pengetahuan kesehatan Reproduksi, diakses tanggal 24 Februari 2020.




DOI: https://doi.org/10.37012/jpkmht.v2i2.215

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Atikah Pustikasari, Lia Fitriyanti, Dwinara Febrianti

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Address:
Universitas Mohammad Husni Thamrin
Jl. Raya Pd. Gede No.23-25, RT.2/RW.1, Dukuh, Kec. Kramat jati, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13550

Creative Commons License
Jurnal Permberdayaan Komunitas Mohammad Husni Thamrin is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

View My Stats